Abstrak |
: |
Logika fuzzy tsukomoto merupakan salah satu metode yang umum untuk dimanfaatkan dalam meningkatkan efektivitas dalam pengambilan sebuahkeputusan. Dalam kegiatan pada pertambangan batuan andesit ketepatan dalam pengambilan sebuah keputusan sangat berpengaruh dalam keberlangsungan usaha. Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan logika fuzzy tsukamoto dalam melakukan perhitungan jumlah olahan batuan andesit yang akan di produksi oleh pertambangan batuan andesit untuk tiap harinya. Dengan memanfaatkan logika fuzzy tsukamoto diharapkan dapat meningkatkan akurasi dalam penentuan jumlah produksi olahan batuan andesit yang di mana dapat mengurangi risiko kerugian dari pertambangan. Data yang dimanfaatkan untuk melakukan perhitungan fuzzy tsukomoto dalam kasus ini adalah menggunakan data permintaan, stok, kemungkinan hujan serta jumlah produksi yang di dapatkan dari pertambangan yang terkait. Data yang digunakan merupakan data yang di catat oleh pihak pertambangan pada bulan oktober tahun 2021. data permintaan, stok dan kemungkinan hujan akan digunakan sebagai data input yang nantinya di olah dengan menggunakan fuzzy tsukamoto dan akan menghasilkan nilai output yang berupa jumlah produksi. Dalam pengujian fuzzy tsukamoto dalam penelitian ini menggunakan metode RMSE. Untuk melakukan pengujian RMSE di gunakan data jumlah produksi yang berasal dari catatan pada bulan oktober yang ddicatat oleh pihak pertambangan batuan andesit. Berdasarkan dari pengujian RMSE dengan menggukan 23 data yang di lakukan di dapatkan nilai sebesar 11,65631. Berdasarkan hal tersebut maka logika fuzzy tsukamoto dianggap mampu digunakan dalam penentuan jumlah olahan batuan andesit. |